Nuansa Terkini Makassar, - Kunjungan kementrian Bidang peternakan provinsi Sulsel ke Pasar Pabaeng-baeng terkait pemantauan harga ayam, daging dan telur, Kamis (27-08-2020).
Kunjungan ini di pimpin oleh Kepala Seksi Bidang Peternakan sulsel, Muh. Amri didampingi oleh jajaran Dinas dari kab. Sidrap, Bone dan Makassar.
Amri mengimbau kepada para pedagang kiranya menjaga kestabilan harga-harga tersebut.
"Saya berharap harga tersebut untuk tetap dijaga kestabilannya, apalagi saat ini masih dalam keadaan Pandemi." ujarnya.
Sebagaimana diketahui, harga ayam kini turun dari RP.27 ribu menjadi rp.22 ribu per ekor. Sementara harga telur dikisaran Rp.40 ribu dan Rp. 45 ribu per rak.
Sementara, Kepala unit Pasar Pabaeng-baeng, Muh. Imran mengatakan Kujungan tersebut sangat mendadak. Dan sekedar melakukan pemantauan harga.
"Intinya kunjungan biasa. Dinas terkait hanya mau melihat harga-harga di pasar. Tadi itu Pantauan dari Kementrian dan Dinas Peternakan baik dari Sidrap, Bone dan Makassar." ujar Imran saat mendampingi kunjungan tersebut.
"Alhamdulillah pak, harga masih batas normatif. Malah ayam potong turun tapi stok tetap ada pak. Aman dan terkendalilah." pungkasnya.
Home
Makassar
Kementrian Bidang Peternakan Provinsi Sulsel Mengunjungi Pasar Pabaeng - baeng Untuk Memantau Harga Pasar
Kamis, 27 Agustus 2020
Kementrian Bidang Peternakan Provinsi Sulsel Mengunjungi Pasar Pabaeng - baeng Untuk Memantau Harga Pasar
✔
Nuansa Terkini News
Diterbitkan Agustus 27, 2020
Tags
Artikel Terkait
- Nuansa Terkini Makassar,– Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sulawesi
- Nuansa Terkini Makassar,– Majelis Daerah (MD) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam
- Nuansa Terkini Makassar,– Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menerima
- Nuansa Terkini Makassar,- Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin, dan Wakil Wali Kota
- Nuansa Terkini Makassar,– Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama Wakil Wali
- Nuansa Terkini Makassar, – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menghadi
Posting Komentar
Langganan:
Posting Komentar (Atom)