Jumat, 08 April 2022

Sekitar 50 Event Pariwisata di Makassar Sepanjang 2022

Tags


Nuansa Terkini Makassar, - Pemerintah Kota Makassar menegaskan keseriusannya untuk membangkitkan kembali pariwisata dan ekonomi kreatif dengan meluncurkan Makassar Calendar of Event 2022, Selasa (16/2/2022).

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno yang membuka launching ini mengapresiasi peluncuran CoE 2022 oleh Pemkot Makassar. Menurutnya semakin banyak event maka potensi untuk meningkatkan kunjungan semakin besar.

“Event akan meningkatkan kunjungan wisatawan, event akan menggerakkan roda perekonomian,” kata Menteri Sandiaga Uno.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muh. Roem menyebut 50 event ini terdiri dari 39 supporting event, 10 big event dan 1 top event yang merangkup sektor olahraga, wisata MICE, kuliner serta subsektor ekonomi kreatif lainnya.

“Seluruh event ini merupakan buah dari kolaborasi Dinas Kebudayaan Makassar, Dinas Pemuda dan Olahraga Makassar, para pelaku industri pariwisata dan pelaku industri kreatif di Makassar,” ujar Muh. Roem,

Tidak tanggung-tanggung ada 50 event yang siap digelar sepanjang tahun 2022. Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto menyebutnya sebagai sejarah baru dan sebagai jawaban atas tantangan di masa pandemi.

“50 kalender event yang bersejarah, baru kali ini 50 event. Tetap semangat meski pandemi begitu berat. Pariwisatalah jawaban untuk menjawab tantangan di masa pandemi. Event yang tepat untuk menguji kemampuan kita usai vaksinasi dan booster utamanya di pandemi ketiga ini,” ujar Danny Pomanto.

Berikut daftar CoE Makassar 2022:

Supporting Event:
Makassar Badminton Championship, Festival Paskibra, Festival Bakat, Makassar Karate Championship, Makassar E-Sport Festival, Makassar Basketball Championship, Pemilihan Duta Wisata 2022, Food Vaganza, Jambore Fotografi Pemuda, Ritual Budaya, Makassar Animation Festival, Pameran Temporer Museum, Makassar Design Festival, Art Day, Makassar Bike Festival, Makassar Motorcross Championship, Makassar Fashion Fiesta, Millenial Festival, Game Development Competition, Pameran Nasional Filatelli, Makassar Creative Festival, Pameran Seni Rupa, Makassar Travel Fair, Lomba Lagu Daerah, Makassar MICE Expo, Pekan Produk Kreatif, Pekan Olahraga Selam, Pameran Buku dan Literasi, Lomba Foto Pariwisata, Makassar Futsal Competition, Makassar Clothing Movement, Kriya Expo, Lomba Desain Iklan dan Poster, Makassar Great Sale, Festival Gerakan Cinta Budaya, Pekan Olahraga Tradisional, Indonesia Beauty Expo, Atraksi Lorong Wisata

Big event:

Festival Seni pertunjukan

Festival Bulan Budaya

Makassar International Run Festival

Festival Film Makassar

Festival Musik

Makassar Jazz Festival

Losari Waterfront Festival

Makassar Youth Creative hub

Prolog fest

Rock in Celebes


Top event:

Makassar International Eight Festival and Forum (F8) 2022.