Nuansa Terkini Makassar, - Komisaris Grup Usaha Enerel Grup, Moh. Ichsan bersama istri yang juga selaku pemilik Enerel Kosmetik, Nurul Damayana Melaksanakan Seminar Perpajakan dengan tajuk Kepatuhan Perpajakan Dalam Bisnis Multi Sektor.
Kegiatan Seminar itu berlangsung di Maraja 1 Ballroom The Rindra Hotel, sabtu, 9/9/2023. Dihadiri oleh seluruh agen utama Enerel Kosmetik dan Enerel Grup.
Pada sambutannya mewakili Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Makassar Utara, Alimuddin selaku Kepala Bagian P2 Humas KPP, mengungkapkan kebanggaannya sekaligus memberikan apresiasi atas kegiatan yang dilaksanakan oleh Enerel Grup. Menurut Alimuddin, Enerel Grup sebagai grup usaha telah membuktikan sebagai perusahaan atau badan usaha yang taat dan patuh atas kewajiban Pajak. Dirinya pun mengaku jika seminar yang dilaksanakan Enerel Grup hari ini adalah sebagaj sebuah terobosan baru Perusahaan taat pajak.
"Kami salut dan bangga dengan seminar yang dilakukan oleh Enerel Grup, dimana melibatkan KPP Pratama Makassar Utara untuk memberikan penyuluhan pajak, termasuk menghadirkan media sehingga seminar ini layak diliput". kata Alimuddin.
Setelah memberikan sambutan, Pemilik atau Owner Enerel grup dan Enerel kosmetik, dilanjutkan dengan penyerahan cendera mata dari Pemilik Enerel Grup kepada perwakilan KPP Pratama Makassar Utara yang kemudian dilanjutkan dengan pemukulan gendang oleh Alimuddin sebagai tanda dimulainya seminar perpajakan. (Ln)
.