Senin, 10 Februari 2025

Kadis PU Makassar: Sinergi Semua Pihak Diperlukan untuk Infrastruktur yang Lebih Baik

Tags

 


Nuansa Terkini Makassar,- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Makassar, Irwan Rusfiady Adnan, resmi membuka Forum Perangkat Daerah Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar di Hotel Maxone, Senin (10/2/2025).


Forum ini bertujuan menyusun rencana kerja Dinas PU untuk tahun 2026 dengan fokus pada pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan dan sesuai kebutuhan masyarakat.



Dalam sambutannya, Irwan menegaskan pentingnya koordinasi antarperangkat daerah untuk memastikan efektivitas perencanaan pembangunan. Ia juga menyoroti perlunya keseimbangan antara pembangunan fisik dan aspek lingkungan serta sosial.


“Kota Makassar terus berkembang, dan infrastruktur yang baik adalah kunci utama dalam mendukung pertumbuhan tersebut. Oleh karena itu, setiap program harus dirancang agar berkelanjutan dan memberi manfaat bagi masyarakat,” ujarnya.



Kepala Dinas PU Kota Makassar, Zuhaelsi Zubir, menambahkan bahwa forum ini menjadi wadah diskusi untuk merumuskan program prioritas, terutama dalam mengatasi permasalahan seperti banjir dan kemacetan.


“Kami ingin memastikan bahwa proyek yang dijalankan benar-benar memberikan dampak positif bagi masyarakat. Oleh karena itu, kolaborasi dengan berbagai pihak sangat dibutuhkan,” katanya.


Dengan adanya forum ini, diharapkan tercipta sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha dalam mewujudkan infrastruktur yang lebih baik untuk Kota Makassar. (***).