Nuansa Terkini Makassar, - Dr. I Wayan Gede Rumega, S.H., M.H., resmi menjabat sebagai Ketua Pengadilan Negeri Makassar Kelas IA Khusus sejak 2 Desember 2024, menggantikan Hendri Tobing, S.H., M.H. Sejak menjabat, beliau aktif melakukan silaturahmi dan koordinasi dengan berbagai lembaga, termasuk DPRD Kota Makassar, Pengadilan Agama Makassar Kelas IA, serta Pengadilan Militer III-16 Makassar.
Sebagai bagian dari upaya mempererat kebersamaan di lingkungan Pengadilan Negeri Makassar, Dr. I Wayan Gede Rumega menggelar acara buka puasa bersama pada bulan Ramadhan tahun ini. Acara ini dihadiri oleh seluruh staf pengadilan dan beberapa tamu undangan. Dalam kesempatan tersebut, beliau menekankan pentingnya mengimplementasikan ajaran Al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari, khususnya dalam menjalankan tugas dan memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Dalam sambutannya, beliau mengajak seluruh staf untuk selalu berbuat kebajikan, bekerja dengan penuh integritas, dan tetap berada di jalur kebenaran sesuai dengan nilai-nilai Islam. Acara buka puasa bersama ini juga diisi dengan tausiyah singkat serta doa bersama agar seluruh pegawai senantiasa diberikan kemudahan dalam menjalankan tugas dan amanahnya.
Pesan moral dari kegiatan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh pegawai Pengadilan Negeri Makassar untuk terus meningkatkan profesionalisme dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat. (Aji/Ln).