Nuansa Terkini Makassar - Kepala Seksi Pengelolaan, Rustan selaku Plh. Kepala Rutan Kelas I Makassar Pimpin apel pagi, Kamis (7/2/2019). Rustan perintahkan seluruh peserta apel untuk melakukan sidak pada Blok A "Pongtiku" dan blok "Lamadukelleng".
"Menindaklanjuti perintah Direktur Jenderal Pemasyarakatan terkait pemberantasan handphone dan narkotika di dalam Rutan, hari ini saya meminta kerjasama seluruh petugas untuk bersama-sama melalukan penggeledahan pada blok A dan B. Kita fokus pada penggeledahan handphone dan narkotika, namun jika menemukan hal lain yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban dalam Rutan, dapat disita." Ujar Rustan dalam arahannya.
Penggeledahan tersebut dibagi dalam dua kelompok. Pada kelompok pertama dengan lokasi sidak pada Blok A "Pongtiku", dipimpin oleh Kepala Seksi Pengelolaan yang beranggotakan 28 (dua puluh delapan) petugas. Sementara itu kelompok kedua, yakni pada Blok B "Lamadukelleng" dipimpin oleh Kepala Sub Seksi Bimbingan Kegiatan Kerja, Aslan Muhammad dengan anggota sebanyak 14 (empat belas) petugas.
Aslan Muhammad mengatakan bahwa pembagian kelompok tersebut berdasarkan jumlah penghuni. "Blok Pongtiku lebih banyak penghuninya ketimbang blok Lamadukelleng. Hari ini masih menyisir blok kecil, dan akan masif melakukan penggeledahan pada blok yang lebih besar," ujar Plh. Kepala Kesatuan Pengamanan.
Gelar hasil sidak dilaksanakan di ruang Kesatuan Pengamanan.
Menanggapi hal tersebut, Aslan mengatakan bahwa hasil sidak pada kedua blok tersebut digelar dan disaksikan bersama.
"Terdapat 4 handphone, 2 charger, 3 handset, kabel, 2 ikat pinggang dan benda tajam lainnya. Saya melihat petugas sudah bekerja dengan baik, terkait hasilnya akan dikumpulkan untuk kemudian dilakukan pemusnahan." Terang Aslan.
Editor | Nuansa Terkini | Dina
Home
Unlabelled
Menindaklnjuti Perintah Direktur, Kepala Seksi Pengelolaan Pimpin Apel Pagi Perintahkan Sidak
Kamis, 07 Februari 2019
Menindaklnjuti Perintah Direktur, Kepala Seksi Pengelolaan Pimpin Apel Pagi Perintahkan Sidak
✔
Nuansa Terkini News
Diterbitkan Februari 07, 2019
Tags
Artikel Terkait
Posting Komentar
Langganan:
Posting Komentar (Atom)