Jumat, 01 Maret 2019

Tags

Hut  Sinjai Ke - 455,  Wakil Gubernur Sulsel Menyerahkan Bantuan Dan Penghargaan Ke Bupati Sinjai


Nuansa Terkini Sinjai - Kegiatan Hari jadi Sinjai yang ke-455 di awali dengan persembahan Osong, Tarian dan Buruda yang selenggarakan di Kabupaten Sinjai halaman Rumah Jabatan Bupati Sinjai, Rabu (27/2/2019).

Pada acara tersebut, di hadiri oleh mantan Bupati dan Wakil Bupati Sinjai, diantaranya
H.M.Roem, A.Rudiyanto Asapa, H.Sabirin Yahya, dan mantan Wakil Bupati A.Massalinri Latif, Nur Syamsu Mus, H.A.Fajar Yanwar, mantan Pjs Bupati H.Jufri Rahman serta mantan Sekertaris Daerah Drs.H.Zainuddin Fatbang dan H.Tayyeb A. Mappasere dan Ketua Panitia Akbar.

Melaporkan sejumlah kegiatan yang di lakukan dalam rangka Hari Jadi Sinjai ke-455 diantaranya anjangsana dan pemberian bingkisan bagi janda veteran, penerbitan kartu BPJS PBI, Sinjai Culture Carnival, Peresmian Sentra IKM, Sinjai Fest and Expo, sejumlah lomba di bidang olahraga. Wakil Ketua I DPRD Kabupaten  Sinjai, Djamaluddin, membacakan sejarah singkat Kabupaten Sinjai.

Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa, dalam pidatonya menyampaikan bahwa    "Sinjai dalam usia yang ke-455 tahun telah melalui berbagai fase yang membentuk wilayah dan masyarakat Sinjai menjadi suatu daerah yang besar dengan budaya dan nilai-nilai luhur yang terjaga secara turun temurun ," ucap Andi Seto Gadhista Asapa.

Sementara itu, Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaeman
menyerahkan bantuan  satu unit mobil Ambulance dari Pemerintah Provinsi Sulsel untuk Kabupaten Sinjai yang diterima langsung oleh Bupati Sinjai dan Wakil Gubernur juga menyerahkan sejumlah penghargaan diantaranya, Piala Adipura, Penghargaan Akuntabilitas Kinerja 2018, Penghargaan Kabupaten Layak Anak
2018, Penghargaan Anugerah Parahita Eka Praya 2018, Penghargaan Predikat Kepatuhan TinggiTahun 2018. (Rusdi)