Sabtu, 19 Oktober 2024

Pj Wali Kota Makassar dan Kadis PU Gelar “Sabtu Bersih” untuk Wujudkan Lingkungan Nyaman

Tags

 



Nuansa Terkini Makassar, – Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar, Zulhaelsi Zubir, bersama Penjabat (Pj) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, memimpin kegiatan “Sabtu Bersih” yang berlangsung di Jalan Poros Kandea dan Kanal Al-Markaz, Sabtu (19/10/2024). Kegiatan ini menjadi salah satu langkah nyata Pemerintah Kota Makassar dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman.


Dalam aksi tersebut, Zulhaelsi Zubir, Pj Wali Kota, para pegawai pemerintah, serta relawan bekerja sama membersihkan sampah di sekitar area dan melakukan pembersihan saluran air. “Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan,” ujar Zulhaelsi.


Menjelang musim hujan, Zulhaelsi juga menyoroti pentingnya langkah mitigasi untuk mencegah banjir. Ia menegaskan bahwa pembersihan dan pemeliharaan saluran air harus dilakukan secara berkala agar aliran air tetap lancar. “Kami akan terus berkoordinasi dengan semua pihak untuk memastikan infrastruktur dapat berfungsi dengan baik,” tambahnya.


Selain itu, ia berharap kegiatan “Sabtu Bersih” ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk aktif menjaga kebersihan lingkungan, baik di tempat umum maupun di rumah masing-masing.


Sebagai penutup, Pemerintah Kota membagikan bibit pohon kepada warga sekitar sebagai bagian dari upaya penghijauan dan menciptakan lingkungan yang lebih sehat di Makassar.